Senin, 07 September 2015

Berbagi Pengalaman ke PIC AHASS tentang Blog

Posted By: Unknown - 01.57

Share

& Comment

Tangerang (7/9/15), Web Blog merupakan salah satu cara untuk mempromosikan dan mempublikasikan serta share apapun untuk kemajuan sebuah organisasi bahkan perusahaan yang belum memiliki website sendiri. Sebanyak 15 orang perwakilan dari Astra Honda Autorized Service Station (AHASS) Jakarta Tangerang hari ini mengikuti Training Web Blog, peserta dibekali pengetahuan dasar tentang membuat blog melalui blogger.com materi yang diajarkan ternyata bukan dari Ahli IT ataupun Blogger, tetapi Instruktur Safety Riding WMS, "Saya bukan seorang yang ahli dibidang IT dan website, tapi saya akan share apa yang saya pelajari saat membuat blog safety riding wms, yang terpenting adalah mau belajar dan tekuni pasti semua bisa" ujar Agus Sani Head of Safety Riding Promotion PT. Wahana Makmur Sejati (SRP WMS) saat pembukaan kepada peserta.

Setelah melihat blog safetyridingwms ternyata para peserta kagum dan berharap blog mereka bisa seperti itu, Boy Budi dari Service Enginer WMS pun menjelaskan "memang sudah menjadi tuntutan bagi AHASS untuk bisa lebih berkembang, salah satunya adalah dengan mempromosikan bengkel mereka melalui website". Blog yang disediakan oleh layanan google ini sangat membantu para pemilik bengkel-bengkel AHASS dalam mempublikasikan  promosi-promosi yang sedang dilakukan oleh bengkel tersebut. "Kami akan terus untuk memantau dan mendorong agar AHASS di wilayah Jakarta Tangerang untuk bisa lebih baik lagi dalam mempromosikan setiap kegiatannya, sehingga apa yang diharapkan oleh AHM, Wahana dan pemilik AHASS dapat tercapai" tutup pria yang berambut keriting ini (Boy Budi SE WMS)

About Unknown

Techism is an online Publication that complies Bizarre, Odd, Strange, Out of box facts about the stuff going around in the world which you may find hard to believe and understand. The Main Purpose of this site is to bring reality with a taste of entertainment

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2013 Safety Riding Wahana™ is a registered trademark.

Designed by Templateism. Hosted on Blogger Platform.